Lapangan Garuda Poncowarno, 17 Agustus 2024 diselelnggarakan Upacara HUT RI 79 di Kampung Poncowarno. Persiapan sebelum terlaksananya Upacara melibatkan berbagai unsur dari Pemerintah Kampung Poncowarno BPK, RT, Linmas, Kepolisian dan Instansi Pendidikan dan Kesehatan. Tak Hanya Upacara, ada pentas seni yang ditampilkan oleh murid TK SD dan SMP. Pada malam hari dilanjutkan dengan pemberian piagam penghargaan dari serangkai kegiatan HUT RI ke 79 acara musik dan sambutan dari Camat Kalirejo Yulianto, S.E.
Dirgahayu Republik Indonesia ke 79.
Mari kita tetap melanjutkan semangat juang pahlawan agar Indonesia semakin berjaya.
Terimakasih kepada seluruh elemen baik petugas, panitia maupun peserta serta masyarakat yang mendukung proses jalannya Upacara HUT RI ke 79 di Lapangan Garuda Poncowarno
Nusantara Baru
Indonesia Maju